Inilah 8 Penyebab Dari Gusi Berdarah yang Sebaiknya Anda Ketahui

Kesehatan Gusi - Apakah gusimu sering berdarah. Anda harus tahu bahwa gusi berdarah adalah gejala awal dari rusaknya gigi dan juga menderita penyakit gigi. Penyakit seperti periodontal adalah penyakit gigi yang paling banyak diderita oleh masyarakat Indonesia maupun di negara lainnya.

Tak heran WHO (World Health Organization), FDI (World Dental Federation) dan IADR (International Association for Dental Research) sepakat bahwa salah satu sasaran Oral Health 2020 adalah mengurangi kehilangan gigi akibat penyakit periodontal pada usia 18 tahun, 35-44 tahun dan 65-74 tahun. Terutama untuk kasus kebersihan mulut yang buruk dan penyakit sistemik, merokok, dan stres.

Oleh karena itu ketahuilah apa saja penyebab dari gusi berdarah agar anda bisa mencegahnya lebih dini.

Penyebab dari Gusi Berdarah

Berikut 8 Penyebab Utama Gusi Berdarah


1. Gingivitis

Gingivitis atau kata lain dari peradangan pada gusi adalah penyebab utama terjadinya gusi berdarah. Karang gigi yang menumpuk juga adalah masalahnya. Pada gingivitis, gusi mengalami pembesaran, lunak dan mudah berdarah saat terkena sikat gigi. Gingivitis yang ringan masih dapat disembuhkan dengan pembersihan karang gigi yang benar.

2. Efek samping obat-obatan

Ternyata penggunaan obat-obatan memiliki efek samping yaitu menyebabkan gusi berdarah. Selain itu, obat-obatan yang menghambatnya produksi air liur dan menyebabkan pembesaran gusi dapat membuat gusi lebih rentan terhadap plak gigi.

3. Perubahan hormon saat kehamilan

Saat hamil maka akan terjadi perubahan hormon bessar-besaran yang menjadi penyebab gusi berdarah. Terjadi respons tubuh terhadap bakteri penyebab penyakit periodontal. Karena itu, ibu hamil sering mengalami gusi meradang dan berdarah saat menyikat gigi. Gejala ini akan berhenti saat ibu sudah melahirkan.

4. Mengganti sikat gigi

Jika anda mengganti sikat gigi yang berbulu lembut ke jenis yang lebih kasar dapat menyebabkan gusi berdarah. Sebisa mungkin, kembalilah menggunakan jenis sikat gigi dengan bulu yang lebih lembut atau medium.

5. Menunda jadwal rutin cek gigi

Anda harusnya rutin memeriksakan gigi anda. Jangan menunda perawatan gigi hingga masalah gigimu datang melanda.

6. Kekurangan vitamin C dan K

Vitamin C dapat ditemukan pada jeruk, brokoli, stroberi, tomat, kentang, dan paprika. Sedangkan, vitamin K bisa diperoleh dari selada air, kale, bayam, kacang kedelai, minyak kanola, dan minyak zaitun.

7. Penyakit kelainan darah

Penyakit seperti hemofilia, leukemia, trombositopenia, dan anemia dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya gusi berdarah.

8. Kebiasaan merokok dan stres

Kebiasaan merokok berisiko meningkatkan penyakit periodontal akibat toksin di dalam rokok. Stres juga menyebabkan peradangan di pembuluh darah, yang menghambat reaksi imun tubuh untuk melawan bakteri penyebab penyakit periodontal.
Itulah beberapa dari jenis penyebab gusi berdarah. Terima kasih.

0 Response to "Inilah 8 Penyebab Dari Gusi Berdarah yang Sebaiknya Anda Ketahui"

Post a Comment